Friday 23 December 2016

Alasan Tuhan Bikin Kamu Pisah Dengannya

Pisah itu nyakitin.


Buat kamu yang udah pernah ngerasain yang namanya pisah pasti tau kalo pisah dari orang yang kita sayangin itu nyakitin. Kita udah merajut mimpi buat menikmati kehidupan indah bersama-sama sampai maut memisahkan tapi ternyata takdir berkata lain. Namun harus kuatkan hati. Saat kata pisah harus terucap, itu gak berarti kiamat.

Yakinlah bahwa gak ada hubungan cinta yang sia-sia, semua punya makna tertentu, utamanya untuk memberikan pelajaran pada kita. Pelajaran agar kita bertumbuh menjadi pribadi yang bijak dan dewasa. Pisah bukanlah sesuatu yang buruk. Pisah itu juga pilihan yang menjadi salah satu alternatif menyelesaikan masalah sebuah hubungan yang gak bisa sejalan lagi. Jangan menganggap pisah sebagai alat untuk membenci seseorang, tapi jadikan perpisahan sebagai sarana untuk memahami perbedaan.




Apa kata quotes.


THE REASON WHY GOD ALLOWED HIM TO WALK AWAY
(Alasan mengapa Tuhan membiarkannya pergi dari hidupmu)

IS BECAUSE YOU PRAYED FOR A GOOD MAN
(Karena kamu berdoa untuk mendapatkan lelaki yang baik untukmu)

AND HE WASN'T
(Dan dia bukanlah lelaki itu)


Alasan Tuhan membiarkannya pergi


Mungkin kamu belum bisa menerima kenyataan orang yang kamu kasihi dan sayangi sepenuh jiwamu malah memilih untuk pergi dari kehidupanmu. Tapi kamu harusnya menyadari mengapa takdir ini harus terjadi? Gak mungkin Tuhan melakukan ini untuk menyakitimu. Tuhan pasti punya maksud yang kamu belum pahami. Kamu hanya perlu menemukannya.

Saat pisah menjadi kenyataan, pikirkan kembali, mengapa Tuhan membiarkannya pergi dari kehidupanmu? Bukankah Dia Maha Mendengar doa? Coba renungkan kembali. Apa yang kamu minta dalam setiap doamu? Lelaki yang baik bukan? Tau gak kalo Tuhan mengabulkan doamu. Dia membiarkan lelaki yang gak pantas untukmu pergi. Dia melihat apa yang gak bisa kamu liat. Dia tahu apa yang kamu gak tahu. Dia yang menghilangkan Dia juga yang akan memberi gantinya. Dia akan menggantikannya dengan seseorang yang pantas dan baik untukmu. Hanya saja waktunya sesuai dengan rencanaNya..

Yang kamu lakukan hanyalah menanti saat yang tepat dipertemukan dengannya. Bisa secepatnya, bisa lama dan bisa juga selamanya. Takdir memiliki pasangan dan takdir menjadi jomblo adalah kenyataan yang harus diterima. Karena gak diterima pun tetap akan kejadian bukan? 

Sikapi perpisahan dengan sikap hidup yang positif. Karena segala sesuatu yang terjadi dalam hidup kita itulah yang terbaik menurut Tuha. Meskipun terkadang sulit menerimanya, apalagi jika kejadian itu menyakitkan. Tapi yakinlah pasti ada hikmah atau berkah yang tersembunyi di baliknya. Berkah yang kadang baru kita temukan setelah semua kepedihan berlalu seiring berjalannya waktu.

Pisah adalah sebuah pilihan, yang layak dipikirkan jika pilihan untuk bersatu gak mungkin lagi. Yakinlah pada satu hal. Ada orang memang ditakdirkan untuk melengkapi hidup kita dan ada orang yang memang ditakdirkan untuk memberi pelajaran pada kita. Mereka inilah yang sempat hadir kemudian pergi dari kita. Mereka yang nantinya akan bergelar mantan.


Gak perlu lama berduka karena perpisahan. Bangkitlah, hiasi hidup dengan senyuman dan semangat baru. Mantan adalah masa lalu dan masa lalu tempatnya di album kenangan, bukan di hati dan pikiran.

Salam..

No comments:

Post a Comment